TEKNOLOGI

Mengapa Tersedia Beragam Jenis Rangkaian Elektroda MED-EL?

Rumah siput setiap orang memiliki berbagai bentuk dan ukuran, hal inilah yang mendasari mengapa MED-EL pun menyajikan beragam pilihan rangkaian elektroda MED-EL, yang dibagi dalam berbagai bentuk dan ukuran. Tapi, apa sebenarnya perbedaan di masing-masing rangkaian elektroda MED-El ini? Dan mengapa harus ada begitu banyak pilihan?

Seringkali kami memberikan informasi tentang gambar-gambar rangkaian elektroda MED-EL, nah, kali ini kami akan menjabarkan apa yang membuat satu dan lainnya berbeda.

Menyediakan Berbagai Ukuran dan Bentuk

Salah satu langkah pertama dalam mendesain rangkaian elektroda untuk implan rumah siput adalah, seberapa panjang rumah siputnya. Ya, elektroda ini tentu harus sesuai dengan bentuk dan ukuran rumah siput, kan? Sayangnya, setiap rumah siput masing-masing orang itu berbeda dan unik, sehingga ukuran elektroda pun menjadi beragam menyesuaikan bentuk dari masing-masing rumah siput.

Berikut adalah bagan yang menunjukkan distribusi koklea dengan berbagai ukuran:

Graph-01

Seperti yang Anda lihat pada gambar di atas, rumah siput seseorang bisa memiliki panjang terpendek 25 mm, atau yang paling panjang adalah 36 mm. Kebanyakan panjang rumah siput seseorang adalah sekitar 31,5 mm (sekitar 18% dari semua koklea), makan 31,5 mm sepertinya akan menjadi panjang terbaik untuk rangkaian elektroda, bukan? Tetapi, bagaimana jika calon pengguna memiliki rumah siput yang lebih panjang atau lebih pendek, atau memiliki bentuk yang berbeda dari rumah siput kebanyakan? Maka pilihan elektroda tunggal sepanjang 31,5 mm terdengar membutuhkan banyak pendamping atau pilihan lain, bukan?

Berbagai Rangkaian Elektroda

Jadi, siapa yang akan menjadi pendamping atau teman-teman elektroda 31.5 mm ini, dan apa yang membuat masing-masingnya menjadi spesial nantinya? Nah, inilah foto keluarga rangkaian elektroda MED-EL, yang juga menjadi rangkaian elektroda MED-EL untuk saat ini:

 

Some of MED-EL's electrode arrays. (Beberapa rangkaian elektroda MED-EL. (Harap dicatat, tidak semua rangkaian elektroda tersedia di daerah Anda. Untuk detail lengkapkan, silakan menghubungi perwakilan MED-EL setempat)

Some of MED-EL’s electrode arrays. (Beberapa rangkaian elektroda MED-EL. (Harap dicatat, tidak semua rangkaian elektroda tersedia di daerah Anda. Untuk detail lengkapkan, silakan menghubungi perwakilan MED-EL setempat.)

Seperti yang Anda lihat, walaupun semuanya memiliki bagian dasar yang sama (kabel berbentuk gelombang, ada kontak elektroda, dan desain panjang dan fleksibel) tapi, ada banyak perbedaan di antara masing-masing elektroda!

Mari kita lebih dekat beberapa rangkaian elektroda MED-EL ini sekaligus menjelajahi desain unik mereka.

Berikut adalah beberapa rangkaian elektroda MED-EL yang berbeda:

Standard



Standard_top

Yang termasuk standard adalah rangkaian elektroda yang memiliki 12 saluran pertama yang dikembangkan oleh MED-EL — ini adalah desain inovatif yang masih digunakan sampai sekarang. Panjangnya 31,5 mm, dan seperti semua elektroda MED-EL, ia memiliki kabel berbentuk gelombang dengan desain lurus yang akan melengkung secara alami di dalam rumah siput.

FLEX SOFT

Flex_Soft_top

FLEX SOFT adalah rangakan elektroda MED-EL pertama dalam Seri FLEX, pada grafik di atas Anda dapat melihat FLEX-Tip yang unik, desain yang menggunakan kontak tunggal pada empat saluran pertama, yang membuat elektroda lebih fleksibel, sekaligus bisa membantu melindungi struktur saraf halus dalam rumah siput. Elektroda FLEX dirancang untuk bisa digunakan di sebagian besar anatomi rumah siput.

FORM 24

FORM24_CAM7_004_SideView_MERGED

Dua elektroda FORMULIR merupakan desain rangkaian elektroda MED-EL , yang dirancang khusus untuk seseorang dengan malformasi rumah siput, di elekteroda ini Anda dapat melihat SEAL khusus di bagian dasar elektroda (di sebelah kanan) yang akan membantu menjaga cairan serebrospinal di dalam rumah siput.

Rangkaian Elektroda MED-EL – Dibuat untuk Berbagai Macam Anatomi Koklea

Ini baru sebagian rangkaain elektroda MED-EL, namun diharapkan beberapa yang disebutkan ini bisa memberikan gambaran dan wawasan tentang betapa pentingnya Anda juga mengetahui tentang rangkaian elektroda, saat kami menawarkan Anda implan rumah siput.

Sekarang, kira-kira , rangkaian elektroda MED-EL yang mana yang paling sesuai untuk rumah siput Anda? Tentu saja, akan ada banyak faktor yang menentukan rangakan elektroda mana yang terbaik untuk situasi spesifik di setiap individu. Untuk itulah, Anda punperlu aktif bertanya pada dokter dan Audiologis Anda ketika Anda membutuhkan informasi yang lebih banyak.

Terimakasih atas pesan Anda, kami akan segera membalas.

Kirimkan kami pesan

Wajib diisi

John Doe

Wajib diisi

name@mail.com

Wajib diisi

What do you think?

Mengirim pesan

Memproses komentar

Maaf, terjadi kesalahan. Silakan dicoba kembali.

Terima kasih atas masukan Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah disetujui.

Tinggalkan komentar Anda