Rehabilitasi di Rumah untuk Dewasa: Memahami Percakapan Saat di Mobil
Selamat datang kembali di seri Re/habilitasi di rumah untuk orang dewasa, di mana Anda dapat mempelajari cara mencapai target mendengar setiap hari dan meningkatkan pendengaran Anda. Artikel hari ini adalah memahami percakapan saat berada di dalam mobil.
Tujuan: Memahami Percakapan Saat di Mobil
Mendengarkan di dalam mobil bisa jadi sulit karena adanya kebisingan latar belakang dan fakta bahwa Anda tidak dapat melihat orang lain untuk memanfaatkan isyarat bibir saat sedang mengemudi.
Memahami percakapan saat berada di dalam mobil menjadi lebih penting bagi pengguna implan rumah siput.
Nah, inilah Soomaiya, saat dia mengajari putrinya mengemudi. Saksikan aktivitas bersama Soomaiya dan putrinya Zayna saat mereka bersiap untuk mendengarkan petunjuk arah di dalam mobil.
Tips Memperlancar Percakapan Saat di Mobil
Berikut beberapa tips tambahan untuk membantu Anda mencapai tujuan agar bisa memahami percakapan saat berada di dalam mobil.
Langkah Awal
- Sebelum berkendara ke mana pun, duduklah di dalam mobil dan dengarkan suara yang dihasilkan (misalnya, nyalakan indikator belok dan wiper kaca depan). Dengarkan suara-suara ini dan kenalilah suara tersebut.
- Kurangi kebisingan dengan menaikkan jendela, mematikan kipas AC, dan mematikan radio.
- Bepergianlah dengan mobil sebagai penumpang terlebih dahulu. Mintalah anggota keluarga atau teman untuk mengemudi dan membicarakan topik yang sudah dikenal.
Langkah Selanjutnya
- Berkendaralah ke tempat yang familier sehingga Anda tidak perlu berkonsentrasi pada petunjuk arah.
- Mintalah seorang teman atau anggota keluarga untuk bepergian bersama Anda sebagai penumpang dan diskusikan topik yang sudah anda kenal. Gunakan kalimat pendek dan jelas.
- Nyalakan sistem navigasi Anda untuk berlatih mendengarkan petunjuk arah dalam perjalanan yang sudah dikenal.
Langkah Akhir
- Berkendara sambil bercakap-cakap dengan teman atau anggota keluarga tanpa topik tertentu. Gunakan strategi komunikasi jika Anda mengalami kebuntuan.
- Jika Anda mengemudi sendiri, dengarkan podcast, atau tantang diri Anda dengan berbagai stasiun radio.
- Periksa rute sebelum Anda berangkat dan kemudian dengarkan sistem navigasi Anda untuk petunjuk arah ke tujuan baru.
Seperti yang dijelaskan Soomaiya, penggunaan mikrofon jarak jauh dapat meningkatkan kualitas percakapan di dalam mobil. Lawan bicara Anda memakai mikrofon di leher atau di baju mereka, dan ucapan mereka dikirim langsung ke audio prosesor Anda. Kebisingan latar belakang tidak akan mengganggu kemampuan Anda untuk memahami percakapan.
Untuk ide lebih lanjut tentang cara melatih keterampilan mendengarkan Anda saat bepergian, cek artikel kami yang lain!
Terimakasih atas pesan Anda, kami akan segera membalas.
Kirimkan kami pesan
Wajib diisi
John Doe
Wajib diisi
name@mail.com
Wajib diisi
What do you think?