KIAT DAN SARAN Dewasa

Belajar Berenang Tanpa Khawatir dengan WaterWear MED-EL

Ingin belajar berenang tapi menggunakan implan rumah siput? Anda tetap bisa melakukannya loh, sekalipun Anda menggunakan implan rumah siput di telinga Anda!

WaterWear adalah sejenis lapisan pelindung yang berbahan tipis, yang bisa dipakai ulang, dan memungkinkan Anda untuk bisa tetap mendengar saat Anda berenang. Di bawah ini adalah beberapa informasi tentang cara penggunaan WaterWear, serta tips dan trik untuk bisa mendengar di dalam air, saat menggunakan WaterWear.

Menggunakan WaterWear

Memasang WaterWear

Berikut ini merupakan cara menggunakan WaterWear, pada audio prosesor SONNET atau OPUS 2, atau RONDO:

Anda juga dapat menemukan informasi serupa lainnya, termasuk Petunjuk Penggunaan Teknis, dalam paket WaterWear yang Anda beli.

Berenang dengan WaterWear

Setelah audio prosesor Anda aman di dalam WaterWear, Anda pun bisa berenang tanpa kesulitan. Namun, untuk memastikan bahwa audio prosesor Anda tetap aman, beberapa hal ini kami sarankan untuk Anda terapkan:

  • Jika Anda pengguna RONDO, Anda bisa menggunakan Headband Olah Raga untuk menjaga agar audio prosesor tetap berada di atas implan. Anda juga dapat menggunakan Headband ini, sekalipun saat Anda melakukan olahraga di dalam atau di luar air.
  • Jika Anda pengguna SONNET atau OPUS 2, kami merekomendasikan Anda untuk menggunakan topi berenang. Dengan menyelipkan audio prosesor di bawah topi berenang, hal ini akan dapat menjaga koil secara aman, agar tetap berada di atas alat implan.
  • Semua WaterWear memiliki loop melingkar tambahan, yang dapat digunakan dengan menyematkan klip, untuk fiksasi ekstra, seperti yang ditunjukkan dalam gambar berikut ini:
[mk_image image_width=”800″ image_height=”350″ crop=”true” svg=”false” lightbox=”false” frame_style=”simple” target=”_self” caption_location=”inside-image” align=”left” margin_bottom=”10″ src=”https://blog.medel.com/wp-content/uploads/2016/02/waterwear-sonnet-attachment-clip.jpg” group=”_general”]
[mk_image image_width=”800″ image_height=”350″ crop=”true” svg=”false” lightbox=”false” frame_style=”simple” target=”_self” caption_location=”inside-image” align=”left” margin_bottom=”10″ src=”https://blog.medel.com/wp-content/uploads/2016/02/waterwear-rondo-attachment-clip.jpg” group=”_general”]
Karena WaterWear kedap udara, Anda pun harus menggunakan baterai yang bisa berfungsi tanpa udara: contohnya baterai isi ulang 675, alkalin, perak-oksida, atau DaCapos, jika Anda memiliki OPUS 2.

Anda dapat mengetahui tentang ketersediaan alat dan cara memesan WaterWear, by dengan menghubungi kantor MED-EL setempat..

Pelajaran Berenang dengan Menggunakan WaterWear

Jika Anda atau anak Anda mengambil pelajaran tambahan berenang, berikut adalah beberapa tips tambahan yang dapat membantu Anda, agar mendapatkan hasil yang optimal selama Anda menjalani pelajaran tambahan tersebut.

Komunikasikan pada Instruktur

Penting untuk diketahui, bahwa instruktur sudah mengetahui tentang kondisi Anda atau anak Anda. Inilah cara yang baik untuk melakukannya:

  • Jelaskan bahwa Anda atau anak Anda mengalami gangguan pendengaran, dan bahwa Anda atau si kecil menggunakan implan rumah siput.
  • Beri tahukan pada mereka tentang gaya berkomunikasi yang paling ideal.
  • Tanyakan kepada instruktur kata kunci apa yang biasa digunakan untuk mengintruksikan sesuatu dan alat keselamatan apa yang mereka gunakan.
  • Tanyakan kepada instruktur, apakah mungkin jika Anda memiliki rutinitas yang konsisten untuk setiap kegiatan yang Anda dan si kecil jalani, karena hal ini dapat membantu Anda atau anak Anda, untuk bisa mengetahui apa yang akan terjadi di setiap tahapan pelajaran.

Selama Pelajaran

Sama seperti posisi duduk yang nyaman untuk mendegar saat Anda atau si kecil di kelas, terapkan hal yang sama saat pelajaran berenang.

  • Mintalah kepada instruktur untuk berdiri dekat dengan Anda atau anak Anda, sehingga Anda lebih mudah untuk mendengar.
  • Ketika dalam formasi kelompok, mintalah agar Anda atau anak Anda ditempatkan di belakang perenang yang kompeten, untuk bisa melihat apa yang mereka lakukan.
  • Saat berenang sesuai dengan jalur, mintalah agar Anda atau anak Anda berada di jalur yang berdekatan dengan sisi kolam, agar Anda lebih mudah mendengar siapa pun berjalan bersama.

Pelajaran yang Lebih BErat

Ada sedikit persiapan saja yang bisa lebih mempermudah waktu Anda untuk belajar.

  • Pergilah ke kolam renang dan saksikan bagaiman aproses belajar renang terlebih dahulu, sehingga Anda atau anak Anda memiliki bayangan untuk setiap sesi pelajaran yang akan Anda lakukan.
  • Memilih kosakata yang mungkin akan digunakan selama pelajaran. Hal ini dapat mencakup kata-kata yang spesifik dari instruktur, serta kata-kata dan frasa lain, yang terkait dengan berenang seperti:
    • Merangkak ke depan
    • Merangkak ke belakang
    • Gaya dada
    • Gaya punggung
    • Menyelam
    • Kolam Berenang
    • Kacamata
    • Air
    • Menendang
    • Meniup
    • Mengapung
    • “Duduk di tepi”
    • “Meniup balon”
    • “Memutar kepala”
  • Lihatlah gambar atau video dari setiap gerakan yang berbeda, dan bacalah tentang gerakan spesifik yang diperlukan, untuk masing-masing gerakan.

Apakah Anda ingin tahu tentang apa yang orang lain katakan mengenai WaterWear? Lihat kisah-kisah ini. Lihat ulasannya di Blog MED-EL Indonesia!

Terimakasih atas pesan Anda, kami akan segera membalas.

Kirimkan kami pesan

Wajib diisi

John Doe

Wajib diisi

name@mail.com

Wajib diisi

What do you think?

Mengirim pesan

Memproses komentar

Maaf, terjadi kesalahan. Silakan dicoba kembali.

Terima kasih atas masukan Anda. Komentar Anda akan dipublikasikan setelah disetujui.

Tinggalkan komentar Anda